Gerak Cepat, Pemkab Pesawaran Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran
Post by Chandra Yuansyah - 21 June 2021
Pesawaran – Insiden kebakaran menimpa rumah Supinah (88), warga Dusun Kemulyaan, Kalirejo, Negeri Katon, Pesawaran.
Dugaan sementara, api melalap rumah Supinah pada, Minggu (20/6/2021) sekitar pukul 20:45 WIB, akibat lampu minyak yang jatuh ke bagian semi permanen dinding dan sebagian terbuat dari anyaman bambu.
Atas peristiwa tersebut, Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona bergerak cepat melalui BPBD dengan memberikan bantuan berupa paket sandang, paket sembako, famili kits, paket kebersihan dan perlengkapan keluarga, paket kesehatan.
Kemudian terdapat bantuan berupa tikar, selimut, air mineral, obat- obatan dan mie instan.
Selain itu melalui Dinas Sosial Kepala Daerah Andan Jejama memberikan bantuan berupa beras 20 kg, selimut, matras, kasur, roti, vitamin dan obat – obatan, terpal dan masker.
Sementara, Camat Negeri Katon memberikan bantuan berupa Beras seberat 30 kg, Baznas Kabupaten Pesawaran juga sudah melakukan survey kelayakan untuk memberikan bantuan bedah rumah dan segera melaksanakan bedah rumah.
Akibatnya rumah ludes tidak meninggalkan bekas, meski demikian yang hanya sendiri dirumah kediamannya dapat diselamatkan dari amukan api.
Berdasarkan info terkahir, api sudah dapat dipadamkan oleh masyarakat setempat sekitar pukul 21.45 Wib. Untuk kerugian diperkirakan sekitar Rp 35 juta. (*)